Optimasi Vortex Wet Scrubber dengan Suspensi Dolomit untuk Penangkapan Partikel Karbon Ultrafine dan Polutan Asam yang Lebih Efisien

Gunawan Gunawan, Bambang Sugiantoro, Ngisomudin Ngisomudin, Warso Warso, Nana Supriyana

Sari


Pencemaran udara akibat emisi partikulat dari pembakaran sampah menjadi tantangan lingkungan yang signifikan. Penelitian ini mengembangkan sistem Vortex Wet Scrubber (VWS) berbasis larutan air dan dolomit untuk meningkatkan efisiensi pengendalian emisi gas dan partikulat halus. Uji eksperimental menunjukkan bahwa sistem ini mampu mengurangi PM10 hingga 95–98%, PM2.5 hingga 90–95%, dan PM1.0 hingga 75–85%, dengan efisiensi absorpsi gas mencapai 98% untuk SO₂ dan 90% untuk NOₓ pada kelarutan dolomit 20% (pH 9.5–10.0). Namun, 5–15% partikel karbon ringan (<1 µm) masih lolos, disebabkan oleh hidrofobisitas partikel, waktu kontak yang terbatas, dan ukuran partikel yang sangat kecil. Optimasi dilakukan melalui peningkatan turbulensi, penggunaan surfaktan, dan penambahan koagulan untuk meningkatkan penyerapan karbon ringan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini lebih hemat energi dibandingkan Venturi Scrubber, dengan konsumsi daya yang lebih rendah. Kombinasi teknologi VWS dengan elektrostatik atau penyemprotan ultra-halus berpotensi meningkatkan efisiensi lebih lanjut. Studi ini menawarkan solusi inovatif dalam teknologi pengendalian emisi yang ramah lingkungan, serta menjadi dasar pengembangan sistem pencucian asap yang lebih efektif untuk aplikasi industri dan perkotaan.

Kata Kunci


Vortex Wet Scrubber, Dolomit, Reduksi Emisi, Partikulat Karbon, Efisiensi, Absorpsi

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Nelson, M., et al. (2020). Venturi Scrubber sebagai Alat Pengendalian Partikulat di Industri Kertas. Repository ITS. https://repository.its.ac.id/83416.

Sukmana, I. (2019). Evaluasi Kinerja Pengendalian Polutan dengan Sistem Wet Scrubber di Fasilitas Daur Ulang Limbah Padat. https://www.researchgate.net/publication/343985080.

Astuti, A., et al. (2021). Pengendalian Polutan Gas dan Partikulat Menggunakan Wet Scrubber: Studi Kasus di Pabrik Kertas. https://dspace.uii.ac.id/handle/123456789/49750.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.